Sunday, August 14, 2016

A'PIEU x RILLAKKUMA Air Fit Cushion XP SPF50+/PA+++ Review (in #23)


HELLOOO BEAUTIES!!!



How was your weekend? Hope didn't suck like mine, lol. Just kidding, actually for the first time in this month I had a good time (Watched Suicide Squad, and it's amazing!) for my weekend. 

Kali ini saya akan mereview sebuah produk cushion (lagi) yang sukses bikin saya khilaf dan tanpa pikir panjang ikut PO, produknya adalah A'pieu Air Fit Cushion!!.




Berbeda dengan edisi Air Fit nya yang dulu, kali ini A'pieu bekerja sama dengan San-X untuk membuat koleksi makeup dan skincare A'pieu dengan animasi Rillakkuma, meskipun saya hanya mereview cushion foundienya sebenarnya A'pieu juga merilis cushion blusher, eyeshadow, facial wash, sampai dengan lip tint!.



cute!!
Lucu banget kan, mulai dari dus, case cushion sampai puffnya ada gambar Rillakkumanya! Sayang bungkus refillnya cuma tulisan air fit biasa, menurut saya sih edisi Rillakkuma ini formulanya sama dengan yang biasa, bedanya cuma di packagingnya aja. Saya sendiri punya A'pieu yang edisi Doraemon dan kecewa dulu puffnya cuma tulisan A'pieu standar, makanya seneng banget sekarang puffnya juga dikasih detail :D.

Dann karena saya jatuh cinta sama keunyuan cushion ini, post kali ini akan ada banyak gambarnya, warning aja sih :P.

belakang dusnya
 Di bagian belakang dusnya ada petunjuk dalam tulisan Korea, meski saya bisa baca Hangul, tapi vocab saya minim, yang pasti ketika saya search keterangan resminya, Air Fit Cushion ini menghadirkan teknologi Double layer untuk finish yang smooth dan meskipun terasa powdery tidak akan terasa berat, airy banget pokoknya, ditambah dengan kandungan tea tree supaya cocok dengan pemilik kulit sensitif.


samping dusnya ada keterangan isinya dan copyright
tadaa!!
Cushion set ini berisi satu cushion case dan isinya, satu buah refill, dan satu buah extra puff, saya pribadi galau kalau kena puff limited gini, mau pakai rasanya sayang banget, untung formulanya sama dengan edisi klasiknya, jadi gak bingung nyari refill kalau udah abis.





Saya memilih shade #23 yaitu shade paling gelap, cushion casenya gak bulky tapi lebih lebar daripada MisshaxLine, dan sama seperti Chica Y Chico.


Puffnya standar puff ruby cell warna biru, semoga kalau dicuci nggak gampang penyet kayak A'pieu edisi Doraemon saya. Wangi cushion ini mengingatkan saya pada bau minyak kayu putih, tapi lebih powdery dan gak menyengat.



Bisa dilihat swatch di tangan saya kelihatan lebih putih dari tangan saya, dan saya perhatikan ada tekstur powdery (kayak bedak) saat dibaurkan. Bagaimana saat dicoba ke wajah saya?.
before 
After
Saya memilik bekas jerawat yang item maupun yang merah, beruntusan, warna kulit tidak merata, dan big pores, maafkan kalau sisi sebelah kiri terlihat lebih terang daripada yang kanan karena pencahayaan. 

Cushion ini mampu menutupi noda bekas jerawat yang merah, meratakan warna kulit, menutupi veinsku yang terlihat sedikit di pipi, dan menutupi beruntusan. Sayang untuk bekas jerawat yang menghitam dan pori-pori masih terlihat agak jelas. Anyway, keliatan banget kan nih cushion keputihan buat aku? Finishnya matte semi dewy, tapi berasa powdery, kalau saya colek di wajah kayak kelebihan minyak (kulit saya berminyak), jadi saya timpa pake setting powder.

Untuk daya tahannya cushion ini mampu membendung minyak di wajah saya selama 3-4 jam, tapi kalau di hidung dua jam juga udah mengkilap. Tapii kalau udah di touch up sama bedak ngga terasa heavy, berikut adalah wajah saya setelah memakai selama 6 jam :


Untungnya A'pieu punya SPF yang besar yaitu 50+ dan PA+++ jadi nggak usah pakai sunblock lagi. Yang saya gak suka itu shadenya yang greyish, jadi berasa putih pucat, mau gak mau saya biasanya harus pakai bedak shade beige dan blush on biar ngga kayak topeng, dan kalau pas panas-panas pake cushion ini wajah jadi super mengkilap, mungkin cushion ini akan lebih cocok bagi yang punya kulit kering.

Saya sendiri memiliki kulit acne prone, tapi untungnya cocok memakai cushion ini dan tidak memperparah jerawat saya. Tapi kalau comedogenic, saya tidak pernah setiap hari 'setia' memakai satu jenis cushion/bb cream jadi gak bisa memberi pendapat ^^.

What I like

- Cute Packaging!!
- High SPF/PA
- Lightweight dan not cakey
- Suitable for sensitive skin
- Can cover up pretty nicely

What I don't like

- Don't like the smell
- Too white for me
- Greyish
- Semi dewy finish
- Kinda sticky

Overal 3,5/5
Repurchase? Maybe not, because it's too greyish and dewy for me ^^


I think this cushion would be perfect for people who loves dewy finish, has dry to combination skin, and fair to medium skin.
Thanks for sticking up with my review, see you next time, bye~

No comments:

Post a Comment