Showing posts with label maybelline. Show all posts
Showing posts with label maybelline. Show all posts

Wednesday, June 27, 2018

Freckles Makeup Collaboration With BEAUTIESQUAD

HAAIIII SEMUUAAA....

Kali ini aku membawakan postingan terbaru tentang my newest collab with BEAUTIESQUAD. Tema bulan ini adalah Don't Be Ashamed of Your Freckles!



Standar kecantikan yang lagi keren sekarang adalah putih, mulus, tinggi, dan wajahnya cakep. Tahukah kita kalau standar tersebut bikin orang yang punya kondisi seperti tanda lahir, kelainan pigmen, dan juga freckles jadi minder? Freckles sendiri adalah bintik-bintik kecoklatan di wajah yang disebabkan oleh kulit yang terbakar sinar matahari, biasanya those who have fair skin will face this struggle.

Karena itu BEAUTIESQUAD ingin berkolaborasi dengan beauty vlogger/blogger untuk menunjukkan cewek dengan freckles itu cantik kok, bahkan menurutku jauh lebih menarik dan eksotis daripada yang ngga punya. Nah, karena aku tidak memiliki freckles secara natural, jadi dalam look kali ini aku membuat freckles sendiri. Berikut ini adalah makeup yang aku gunakan :


1. The Faceshop Air Cotton Makeup Base in Purple
2. Wardah Everyday BB Cream shade Natural
3. Skinfood Salmon Dark Circle Concealer Cream No.02
4. Inez Color Contour Plus Blusher with Brush No. 04 Autumn Rose
5. Pond's BB Magic Powder
6.Fanbo Eyebrow Pencil in Brown
7. Colourpop Dream St. Eyeshadow Palette
8. Maybelline Volume Express Turbo Boost Mascara


Step-by-stepnya cukup mudah, aku menggunakan rutinitas makeup seperti biasa, Base-BB cream-Concealer- Blush on- kemudian aku set pakai BB powder. Yang membedakan adalah Blush on nya harus ekstra ya guys, Blush on Inez ini pigmented banget dan cucok untuk look kali ini, tapi tetep aja aku pakainya banyak-banyak.  Untuk step terakhir di muka baru aku pakai Colourpop Dream St yang shade cokelat tua dan cokelat medium untuk membuat freckles, aku menggunakan kuas eyeshadow yang kecil supaya bintik-bintiknya alami, aku juga sengaja supaya frecklesnya ada yang terlihat lebih nampak dan ada yang lebih sheer. Baru setelah itu aku membuat eye makeup, Untuk eye makeup aku ingin menggunakan warna-warna ungu dan magenta.


Karena itu aku menggunakan palette dari Beauty Creations Irresistible Palette untuk eye makeupku. Kemudian aku menggunakan mascara dari Maybelline, terakhir aku memakai lpstick dari Wardah Exclusive Lipstick No.32 Sheer Brown. Berikut ini adalah hasil makeupku :


Aku dari dulu suka banget sama cewek red haired yang agak acak-acakan dan freckles di wajah, akhirnya aku memilih rambutku aku tata seperti itu, I feel free like Merida from Brave :D.








Oh iya, selain aku ada cewe-cewe cantik lainnya yang juga keren banget makeup looknya untuk Freckles Collab bulan ini, salah satunya adalah sis Jennitanuwijaya :


 Click on her photos to see her blog


Selain itu, inilah seluruh ciwi-ciwi cakeup yang berkolaborasi dengan BEAUTIESQUAD dengan tema Freckles :






Aku ingin ikutan collabnya BEAUTIESQUAD gimana caranya? Gampang banget, if you're a beauty blogger/vlogger, you can contact BEAUTIESQUAD to :


Aku berterima kasih banget sama BEAUTIESQUAD karena aku bisa mengikuti collab dengan berbagai amazaming bloggers and vloggers. 
Thank you for sticking up with my post, if you want please comment, share, or react below so I'll know what you think! You can subscribe to my blog, google+, or follow my instagram, just click on the right sidebar. See you~

Tuesday, June 12, 2018

(Mini Tutorial) Glass Skin for Acne Prone Skin

Haiii semuaaa, kali ini aku akan memposting tentang mini tutorial tentang bagaimana caranya mendapatkan kulit seperti orang Korea, yaitu Glass Skin. Glass skin ini sebenarnya tren yang sudah lumayan lama semenjak tren makeup drama Korea yang natural tapi terlihat cantik, biasanya actress dan actor nya selalu memiliki kulit mulus dan glowing bak kaca. Semenjak itu banyak makeup enthusiast, vlogger maupun blogger banyak mengkampanyekan kulit mulus natural seperti artis Korea. sayangnya bagi pemilik kulit yang tak mulus seperti aku ini mendapatkan kulit flawless tanpa makeup hanyalah impian saja.

Kulitku sendiri tipe berminyak, berkomedo, dan mudah berjerawat, terutama kalau lagi datang bulan pasti ada jerawat yang nangkring di wajahku dan bekasnya hilang dalam waktu yang lama. Nah, apakah kulit acne prone seperti aku tidak bisa mendapatkan glass skin? Bisa kok, ini adalah wajahku before dan after :


maafkeun ekspresiku

Bagaimana caranya? Tentu dengan skincare dan makeup yang tepat! Aku akan membreakdown dari segi skincare dan makeup. Mohon diingat ini adalah step by step untuk mendapatkan dandanan glass skin. Mulai dari skincare routine sebelum pakai makeup sampai step makeupnya. Jadi postingan ini bukan bagi yang ingin mencari rekomendasi skincare agar menghilangkan bekas jerawat atau menyembuhkan jerawat ya. 

Skincare routine sebelum makeup :


1. Pertama aku memakai essence dari Natural Pasific Phyto Niacin Whitening Essence, essence ini memiliki kandungan niacinamide dan vitamin C yang ampuh untuk membuat wajah cerah, bekas jerawat memudar, serta wajah jadi lembab dan glowing. Untuk mendapatkan glass skin secara temporer atau permanen produk ini berguna banget.

2. Kemudian aku memakai Viva Pelembab varian Green Tea. Pelembab ini murah meriah, dibawah 10rb dan menurutku membuat kulit berminyakku jadi lembab dan ada oil controlnya, sehingga makeupku nggak gampang geser/hilang.

3. Terakhir aku memakai Skin Aqua UV Mild Milk, Sunblok dari Skin Aqua ini ringan banget di wajahku dan membuat wajahku lebih glowing tanpa terlihat berat, sehingga cocok untuk look seperti glass skin ini. Sunblok ini juga dapat berfungsi sebagai base makeup.

Makeup step-by step :


1. Pertama aku memakai cushion dengan hasil dewy, cushion yang aku pakai adalah BOBMIKI Real Cushion.

2. Dalam memiliki glass skin bagi wajah yang memiliki bekas jerawat, concealer merupakah hal wajib guna menyamarkan dosa-dosa di wajah. Aku memakai concealer dari Skinfood.

3. Kemudian aku memakai highlighter dari Okalan, aku menyarankan agar pemakaian highlighternya jangan terlalu banyak, karena dalam look ini tujuannya agar wajah terlihat flawless secara natural.

4. Terakhir untuk bagian face aku set dengan loose powder dari Wardah, agar kulitku yang berminyak ini produksi minyaknya ngga melimpah.

5. Sekarang bagian mata, aku memakai pensil alis dari Fanbo shade Brown. Pakainya tipis aja ya jangan terlalu tebal.

6. Untuk eyeshadow aku memakai palette Dream St. dari Colourpop :

atas magical, bawah moony

Aku memilih menggunakan shade Magical : matte yellow peach dan Moony : Satin soft baby pink tipis-tipis sehingga tidak terlihat memakai eyeshadow.

7. Polesan mata terakhir aku menggunakan Mascara dari Maybelline.

8. Dan akhirnya sampai di bagian bibir, aku memakai lipgloss murce yang aku beli dari Stroberi, namanya KAI Lipgloss, ini bagus banget untuk ukuran harga dibawah 20rb dan pigmented warnanya, aku memilih shade baby pink.

Berikut adalah hasilnya :




Yup wajahku yang berminyak dan acne prone ini akhirnya bisa ngerasain punya wajah mulus dan glowing ala-ala artis Korea, huhuhu. Meskipun hasilnya tidak permanen bukan berarti aku nggak berusaha untuk merawat wajahku dengan berbagai macam perawatan agar mulus, tapi aku sharing tutorial ini agar yang punya wajah berjerawat seperti kita-kita ini bisa membuat look glass skin. 



Pssst, look ini juga cocok loh buat yang bingung mau makeup gimana buat lebaran nanti. Dijamin nanti pas kumpul sama keluarga pasti dibilang "wah kulitnya glowing banget" tanpa harus terlihat heboh atau norak dengan dandanan berat, hehehe. Thanks for sticking up with my post, if you like it click like, share, or comment below so I'll know what you think! See you~


Friday, September 22, 2017

(Makeup Tutorial) BEAUTIESQUAD Japanese Makeup Look Collaboration


Haiii semuaaa!! Kali ini aku kembali dengan membawa postingan tentang makeup tutorial. Di Bulan September ini BEAUTIESQUAD mengadakan makeup collaboration bertemakan Japanese makeup inspiration, aku adalah salah satu blogger yang berpartisipasi. Aku sendiri membuat look yang kunamakan Moe Igari Makeup, yaitu memadukan antara igari "hangover" makeup dengan keimutan khas karakter manga/anime.

Mengapa aku memutuskan untuk membuat look ini? Karena aku suka membaca manga dan nonton anime, dulu juga aku sempat cosplay selama kurang lebih 1 tahun sebelum pensiun. Jadi yah ketika BEAUTIESQUAD membuat challenge ini aku ngerasa "Wah harus bikin yang ada hubungannya dengan anime gurl," tapi aku ngga berani bikin cosplay makeup tutorial karena udah lama banget ngga cosplay dan skill makeup cosplay ku masih cetek hehe.

Nah sekarang untuk tutorialnya :


Perlengkapan "perang"
Makeup yang aku gunakan untuk look ini ngga begitu banyak, karena ini Japanese makeup jadi ga usah pakai contour, highlight, baking dll. Berikut adalah list makeup yang aku pakai :

- Swisspure Glow Wear HD Cushion shade 23
- Wardah Luminous face powder no.04 Natural
- Inez Blush on no. 04 Autumn Rose
- Etude House Kissful lip concealer
- Viva eyebrow pencil shade brown
- Just Miss Flick it eyeliner black
- Etude House AC Clean up Mild Concealer
- Bless Care Lipstick no.01 Red Brown
- Mac Matte Lipstick Kinda Sexy
- Maybelline Volume Express Hypercurl mascara
- Beauty Creations Irresistible Palette

Kalau di list terlihat banyak juga ya, padahal ngga loh kalau udah dipake. Sekarang adalah step by step nya :



1. Pakai base, BB cushion ke seluruh wajah, aku sarankan pakai BB cushion yang memiliki efek glowing dan kemudian gunakan concealer di tempat yang menurutmu perlu ditutupin. Karena aku punya beberapa jerawat jadi aku pakai concealer yang bisa menyembuhkan jerawat dari Etude House.





2. Aku mulai menggambar alis dan memakai eyeshadow di bagian kelopak mata. Untuk pilihan warna aku memakai warna natural coklat muda untuk base, kemudian aku beri warna magenta dan coklat tua dengan shimmer. Untuk jelasnya bisa dilihat di gambar di atas.



3. Setelah menggunakan eyeshadow aku memakai eyeliner dan maskara, Japanese makeup memang terkenal dengan eyeshadow shimmer yang sheer, sedangkan untuk eyeliner kebanyakan orang jepang lebih suka thin cat eye daripada cat eye yang tebal. Berbeda dengan eyeshadow dan eyeliner, Japanese makeup LOVE mascara! Dalam setiap kesempatan bahkan orang Jepang lebih suka memakai maskara pada kedua sisi bulu mata daripada menggunakan eyeliner, terutama maskara yang membuat bulu mata terlihat lebih lentik dan panjang. Sebenarnya sih mau pakai bulu mata palsu, tapi aku ngga punya karena ngga begitu suka pakai fake lashes, ribet aja liatnya hehe.




4. Setelah itu aku menggunakan lip concealer karena aku berencana untuk membuat ombre lips. Biasanya kan kalau igari makeup selalu memakai warna bibir merah yang terlihat seolah digigit "bitten lips", setelah memakai concealer aku memakai lipstick nude, yang kali ini dari MAC kinda sexy di bagian tepi bibir, dan kemudian tengahnya aku memakai lipstick merah dari Bless cosmetic, kemudian ratakan supaya terlihat natural.



5. Terakhir adalah aku menyapukan blush on yang cukup banyak di pipiku, dan memakai bedak tabur dari Wardah. maaf kalau makeupnya kurang terlihat karena pakai kamera handphone sehingga kurang keluar makeupnya. 

Setelah makeup beres, aku mengatur poni rambutku jadi ala-ala Japanese girl gitu, tau kan poni depan yang ada jaraknya itu. Berikut adalah hasil dari Japanese Collaboration Makeup Look milikku :

Taraaa!! Maaf kalau hasilnya receh huehuehue. Oh iya untuk mata aku sebelumnya menggunakan contact lens jenis manga dari X2 warna brown, karena di Jepang softlens sangat terkenal di kalangan ciwi-ciwi untuk membuat mata lebih besar dan moe seperti karakter manga/anime, biasanya sih warna yang terkenal adalah brown, gray, dan violet. 



Aku berterima kasih kepada BEAUTIESQUAD yang telah memberiku kesempatan untuk mengikuti kolaborasi makeup bulan ini. Selain aku, banyak beauty blogger lain yang meramaikan Collab kali ini, kalau ingin tahu kalian bisa mengklik dari banner ini :
 https://www.instagram.com/beautiesquad/

Thanks for sticking up with my post, leave a like, comment or share below so I'll know what you think! See you~