Wednesday, March 27, 2019

(REVIEW) Rivera Gotta Be Matte Lip Cream

Haiii semuua!!!

Kembali lagi denganku di sini,  akhirnya aku menulis review tentang brand yang menurutku classy abis, yaitu Rivera. Nah, di sini aku bakal membahas tentang produk terbaru mereka yaitu, Rivera Gotta Be Matte Lip Cream. Yuk langsung baca aja!



Pertama aku jelasin dulu kalau Rivera ini adalah brand lokal yang mengusung tema modern and sleek, dengan background hitam menurutku brand ini mengingatkanku seperti brand M*ybelline, M*keover, L*kme, dll. 

Klaim : 

Nah, produk Gotta Be Matte ini merupakan Lip Cream Matte tapi dengan klaim :

- Gotta be Matte Lip Cream diformulasikan dengan Vitamin E Sebagai antioksidan sehingga bibir tidak kering, lebih lembab, dan warna bibir tetap cerah. 
-Mengandung Color Binding Pigment yang memberikan hasil akhir yang matte intens yang tahan lama. 
- Mengandung bahan dengan Soft Focus Effect sehingga mampu menyamarkan garis-garis dan kerutan pada bibir sehingga bibir terasa nyaman dan cantik alami. 
- UV Filter untuk melindungi bibir dari pengaruh buruk sinar matahari yang membuat warna bibir menjadi gelap. 
- Gotta be Matte Lip Cream diformulasikan dengan Collagen sebagai stimula produksi collagen alami sehingga bibir tampak lebih bervolume.

Packaging :



Aku dapet produk ini beserta dengan boxnya Rivera, yang mana gede dan sleek banget packagingnya, all black! Untuk packaging produk sendiri, si Rivera ini menggunakan dus yang tengahnya bolong, sehingga kita bisa ngelihat dalamnya ada shade warna apa.

click to zoom

Pada bagian belakang dusnya ada keterangan komposisi yang dicetak dengan warna putih, menurutku sih kurang pas soalnya ngga terlalu kelihatan. Berikut adalah list komposisinya :

Isododecane, Ozokerite, Dimethicone, Boron Nitride, Trimethylsiloxysilicate, Silica, Beeswax, Diisostearyl Malate, Cyclopentasiloxane, Octyldodecyl Oleate, Fragrance, VP/Hexadecene Copolymer, Glycerin, Ethylhexyl Palmitate, Disteardimonium Hectorite, Triethylhexanoin,  Tocopheryl Acetate, Caprylic/Capric Triglyceride, Propylene Carbonate, Tribehenin, BHT, Dimethicone Crosspolymer, Glyceryl Isostearate, Polyglyceryl-2 Oleate, Aqua, Propylparaben, Dimethicone/Vinyl Dimethicone Crosspolymer, Sorbitan Stearate, Sucrose Laurate, Sorbitan isostearate, Cyclotetrasiloxane, Dimethiconol, Methylparaben, Palmitoyl Tripeptide-1,  Tocopherol. May Contains :Talc, Tin Oxide, CI 15850,  CI 15985, CI 15850:2, CI 45410:2, Red 7 (CI 15850:1), CI 77891, CI 47005:1, CI 77491, CI 77499, CI 77492, CI 77019, CI 45380.


Beralih ke packaging tube lip creamnya, tubenya cukup unik karena bentuknya itu mirip lipstik model stik, tapi pas tutupnya diputer bakal ketauan kalau itu lip cream, dan tentu saja desainnya bagus banget, kelihatan mahal dan high end. Untuk isinya lumayan banyak sekitar 4ml. Aplikatornya sendiri ngga terlalu doe foot, ngga miring banget tapi menurutku masih nyaman untuk menjangkau berbagai sudut bibir.

Formula :

Untuk formula saat aku swatch, terasa banget creamynya dan pigmented, diantara beberapa shade yang ditawarkan aku dapet yang No.402 Exotic Maroon jadi merah tua gitu, meskipun creamy tapi masih mudah diratakan tapi cepet banget keringnya, jadi aku sarankan kalau mau pakai harus cepat-cepat diratakan. Berikut adalah swatchnya di tanganku :



Bagian atas aku aplikasikan seperti liquid lipstick biasanya, tapi bawahnya aku blend pakai tangan biar terlihat bedanya kalau aplikasi full sama ombre. Bisa dilihat kalau merah tuanya itu agak ungu, cuma kalau di buat ombre bakal keluar merah aja ungunya kurang terlihat. Untuk wanginya aku suka, karena wanginya refreshing dan ngga terlalu kuat.

Impression :

Menurutku sih saat memakai lip cream Rivera Gotta Be Matte ini, bibirku memang terasa lebih lembab daripada memakai lip cream lain, warnanya keluar banget jadi sekali oles udah bisa menutup seluruh bibir, cepat keringnya dan ringan dipakai. Untuk ketahanan menurutku si Rivera ini ketahanannya bagus, 4-5 jam masih ngga geser kalau ngga makan, tapi kalau makan cuma pudar sedikit aja. 

me using Rivera Gotta Be Matte


Sayangnya, lip cream ini ngga sepenuhnya matte, jadi masih menempel di tisu, gelas, ataupun sedotan, mungkin ini karena produk ini memang lebih ke arah moisturizing daripada long lasting. Untuk effect plumping, aku sih kurang tau, menurutku sih biasa aja cuma memang efeknya bibirku agak glossy gitu meskipun hasilnya matte.

What I like about this product :
- Good packaging
- Good pigmentation
- Long lasting
- Moisturizing
- Lightweight

What I don't like about this product :
- Not transfer proof 
- Not Waterproof

Overall : 4/5
Repurchase? Yes

Aku merekomendasikan Rivera Gotta Be Matte ini bagi kalian yang sedang mencari lip cream yang ngga bikin bibir kering, memberikan efek moisturizing, dan juga pigmentasi yang juara. Menurutku produk ini cocok untuk semua jenis bibir, mulai dari yang kering ataupun yang item kayak aku. Pokoknya worth it banget!

Thanks for sticking up with my review, leave a comment, react, or share below so I'll know what you think! See you~

No comments:

Post a Comment