Saturday, March 9, 2019

(REVIEW+Personal Experience) CALLISTA Online Skin Expert

Haiii semuaaa!! Kembali lagi dengan postinganku, yang kali ini akan membahas tentang sebuah website terbaru yang pasti bakal kalian sukai para skincare lovers, yaitu Callista Online Skin Expert. 

Callista Online Skin Expert sendiri adalah sebuah website yang menyediakan konsultasi gratis dan memberi tahu apa saja masalah kulit wajah yang kalian alami, selain itu mereka juga menyediakan berbagai perawatan wajah sesuai dengan hasil analisa tersebut, praktis banget kan? Jadi kalian ngga perlu appointment ke dokter estetika atau klinik kecantikan. Berikut adalah pengalamanku saat mencoba konsultasi di Callista :


1. Langkah awal tentu kehttps://www.callista.co.id/, dan membuat akun terlebih dahulu, caranya mudah kok ada dua pilihan kalian mau connect lewat facebook atau connect lewat email. Setelah login, klik menu analisa kulit yang ada di sebelah foto profil.


2. Nanti akan ada pilihan untuk analisa pertama atau lanjutan, bagi yang belum pernah konsul aku sarankan pilih yang konsultasi pertama. Nanti akan muncul seperti ini :



Klik mulai dan nanti akan ada pertanyaan-pertanyaan mulai dari basic nama, jenis kulit, bahkan kebiasaan makan. Hal ini perlu karena Callista menganalisa semua jawaban dan hasilnya bakal cocok banget dengan kondisi kulit sekarang.

3. Nah, setelah menjawab semua pertanyaan akan muncul hasil analisanya, setelah itu akan diarahkan ke produk-produk Callista yang paling sesuai dengan hasil analisa tersebut. Karena hasilku kulit berminyak dan berjerawat jadi aku mendapatkan paket produk ini :




Pengalamanku adalah beli paket Acne Series for Oily Skin 1, sebenarnya nanti dikasih pilihan mau ditambah dengan item lain seperti oil balancing serum, oil control powder dan eye contour gel tidak, tapi aku cuma pesan yang paket standar aja. Callista juga lagi ngadain diskon loh diskon 50rb setiap pembelian pertama dengan minimal total 300rb.


Untuk konfirmasi pembayaran dan pengiriman ngga lama, 2 hari aku sudah mendapat konfirmasi bahwa paket telah dikirim, dan sekitar 3-4 hari akhirnya rangkaian perawatan dari Callista online skincare ini sampai dengan aman di rumah. Berikut adalah penampakannya :


Boxnya tebal dan aman, selain itu design nya lucu dan menyesuaikan dengan warna khasnya Callista, yaitu hijau toska. Di dalam box terdapat 6 item yang disesuaikan khusus untuk kulitku, aku akan mereview Callista skincare ini:

1. CALLISTA Beauty Med Soap Acne


Klaim : 

Sabun pencuci wajah yang dapat membersihkan kulit yang berjerawat dari kotoran, debu dan sisa make-up dengan lembut. Mengandung Sulfur dan Salicylic Acid yang dapat merawat kulit wajah yang berjerawat sehingga menjadi lebih bersih, segar serta terasa halus dan lembut.

Fungsi :

  • Pembersih make-up
  • Langkah kedua dari double cleansing
  • Membersihkan kulit wajah dari kotoran dan minyak
  • Mencegah munculnya jerawat
Kode BPOM : NA18151205669
Price : 50.000

Keterangan klaim, fungsi maupun kode BPOM aku ambil langsung dari websitenya

Impression : 



Pendapatku pertama saat memakai produk ini adalah ukurannya yang lumayan gede untuk sabun muka, dan saat dipencet akan keluar seperti gel bening yang mudah berbusa kalau kena air sedikit. Enak buat diratakan, lembut, dan setelah dibilas wajahku terasa lebih bersih dan segar, wanginya juga tidak mengganggu. Aku suka dengan beauty soap ini karena lembut dan ngga membuat wajahku iritasi dan juga amouh untuk membuat jerawat di wajah jadi lebih kalem.

2. CALLISTA Cleansing Milk Acne


Klaim :
Susu pembersih yang dapat membersihkan kulit wajah yang berjerawat dari kotoran, debu dan sisa make-up. Mengandung Sulfur dan Salicylic Acid yang dapat merawat kulit wajah yang berjerawat sehingga menjadi lebih bersih, segar serta terasa halus dan lembut.
Fungsi :
  • Pembersih make-up
  • Langkah pertama dari double cleansing
  • Membersihkan kulit wajah dari kotoran dan minyak
  • Mencegah munculnya jerawat
Kode BPOM : NA18151206005
Price : 45.000
Keterangan klaim, fungsi maupun kode BPOM aku ambil langsung dari websitenya

Impression :


Kesan pertama saat mengeluarkan produknya adalah tekstur cleansing milknya yang ngga terlalu padat tapi juga ngga terlalu cair, standar cleansing milk, warnanya putih dan wanginya sukaaa banget, mirip dengan parfum kopi yang lagi hits sekarang. Mudah diratakan dan juga lembut di wajah, penggunaannya juga praktis tinggal dihapus pakai kapas kecantikan.  Setelah memakai aku memperhatikan makeup ku dapat terhapus dengan mudah (kecuali untuk waterproof makeup) , wajahku terasa bersih dan tidak membuat iritasi pada bagian berjerawat.

3. CALLISTA Astringent Lotion


Klaim :
Toner yang berfungsi untuk membersihkan kulit wajah berminyak dan berjerawat dari sisa kotoran dan minyak. Diperkaya dengan kandungan Witch Hazel Extract dan Allantoin yang dapat mencegah timbulnya jerawat dan menyegarkan kulit wajah.
Fungsi :
  • Melembabkan
  • Mengecilkan pori-pori
  • Mengontrol kadar minyak pada kulit
  • Anti-inflamasi
Kode BPOM : NA18161201273
Price : 50.000
Keterangan klaim, fungsi maupun kode BPOM aku ambil langsung dari websitenya
Impression :

Tekstur dari astringent lotion ini cair dan bening, Produk ini berfungsi sebagai 3rd cleanser setelah cleansing milk dan beauty soap, jadi mirip seperti astringent toner. Wanginya perpaduan antara floral dengan parfum kopi, membuatku lebih rileks dan wajah terasa segar setelah dipakai, makeup bandel yang tadi belom keangkat juga dengan mudah bisa dihapus dan juga ngga membuat jerawat iritasi, malah membantu untuk membuat jerawat jadi lebih kalem.
4. CALLISTA Acne Peeling Lotion

Klaim :
Cairan eksfolian yang diformulasikan secara khusus dengan bahan aktif LHA (Lipo Hydroxy Acid) yang dapat membantu merawat kulit wajah yang berjerawat serta menjaga kelembutan dan kehalusan kulit wajah.

LHA terbukti efektif menangani jerawat ringan-sedang dan memiliki cara kerja yang hampir sama dengan Retinoid. Memiliki efek antimikroba, anti-inflamasi, anti-jamur, dan anti-komedogenik sehingga efektif untuk mengatasi jerawat.

Gunakan 2-3 kali seminggu pada malam hari setelah pemakaian toner. Tepuk-tepuk dengan menggunakan kapas.
Fungsi :
  • Mengangkat sel kulit mati
  • Membersihkan pori-pori yang tersumbat oleh sisa kotoran dan minyak
  • Mengatasi jerawat dan komedo (blackhead dan whitehead)
Kode BPOM : NA18150101210
Price : 75.000
Keterangan klaim, fungsi maupun kode BPOM aku ambil langsung dari websitenya
Impression :

Diantara rangkaian produk dari Callista ini menurutku Acne Peeling Lotion nya yang paling menarik hatiku, ini karena kandungan LHA nya yang diklaim ampuh untuk jerawat ringan dan memiliki anti inflamasi, anti mikroba, dan anti jamur. Ini berarti berbagai macam jerawat dapat diatasi dengan produk ini, cara pakainya juga cuma tinggal ditepuk-tepuk di wajah ngga terasa peelingnya, tapi aku merasa ada sensasi "anget" setelah memakai produk ini di kulitku, wanginya enak yaitu wangi parfum kopi. Karena sifatnya yang lebih "keras" dari produk lain, disarankan hanya memakai sebanyak 2-3 kali seminggu.
5. CALLISTA Night Cream With LHA

Klaim :
Night cream yang dilengkapi dengan bahan aktif LHA (Lipo Hydroxy Acid), Lactic Acid, dan Salycilic Acid yang berfungsi untuk merawat kulit berjerawat.

LHA terbukti efektif menangani jerawat ringan-sedang dan memiliki cara kerja yang hampir sama dengan Retinoid. Memiliki efek antimikroba, anti-inflamasi, anti-jamur, dan anti-komedogenik sehingga efektif untuk mengatasi jerawat.

Gunakan pada malam hari setelah pemakaian serum.
Fungsi :
  • Mengatasi jerawat dan komedo (blackhead dan whitehead)
  • Mengangkat sel kulit mati
Kode BPOM : NA18180100464
Price : 70.000
Keterangan klaim, fungsi maupun kode BPOM aku ambil langsung dari websitenya.
 Impression :
Tekstur dari krim malam ini lumayan thick, jadi harus langsung diratakan cepat-cepat. Warnanya putih tulang dan aku hampir nggak mencium wangi apapun dari night cream ini. Setelah memakai wajahku ngga terasa berat tapi masih terasa seperti memakai krim wajah, dan aku memperhatikan wajahku lebih cerah. Setelah bangun tidur wajahku yang biasanya terasa lengket dan berminyak sekarang sudah tidak ada, gantinya wajahku masih terasa matte, lembut, dan juga cerah.
6. CALLISTA Sunscreen Oil Free 

Klaim :
Tabir surya SPF 30 yang diformulasikan untuk melindungi kulit wajah yang berminyak dari efek buruk sinar matahari yang menyebabkan noda hitam dan kulit menjadi kering.
Gunakan setiap pagi setelah membersihkan wajah dan ulang pemakaian setelah 3 jam.
Fungsi :
  • Melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari (seperti : noda hitam dan kerutan)
  • Melembabkan
Kode BPOM : NA18171700469
Price : 65.000
Impression :
Tekstur dari sunscreen ini hampir sama dengan krim malamnya, yaitu thick dan harus cepat-cepat diratakan sebelum kering. Warnanya putih tapi lebih terang daripada krim malamnya, aku juga ngga mencium wangi apapun dari sunscreen ini. Setelah memakai aku merasa wajahku jadi lebih cerah, matte dan halus, selain itu spfnya cukup tinggi SPF30, jadi menurutku kalau lagi mager makeup bisa dipakai sebagai pelembab, sunscreen, dan juga tone up cream.
Final Verdict :
Setelah memakai rangkaian skincare dari Callista, aku merasa bahwa wajahku yang biasanya jadi kilang minyak sekarang tidak terlalu berminyak lagi, sehingga kalau pakai makeup lebih tahan lama dan tidak mudah geser. Selain itu wajahku jadi lebih halus, cerah dan jarang berjerawat, untuk jerawat ringan maupun beruntusan kalau pakai skincare ini keesokan harinya bakal kempes dan hilang, tapi sayang untuk jerawat yang merah atau bernanah masih kurang ampuh, baru beberapa hari baru hilang. 
Aku merekomendasikan Callista Online Skincare ini bagi yang ingin mengetahui dan memakai produk yang memang personalized buat kondisi kulit masing-masing. Selain analisanya yang akurat, produk skincare dari Callista juga bagus dan ampuh sesai dengan kondisi kulit masing-masing.
Thank you for sticking up with my post, comment, share, or react below so I'll know what you think! see you~

11 comments:

  1. wah klinik kecantikan sekarang makuin keren ya, ga usah ke klinik lagi bisa konsul via online saja :)

    ReplyDelete
  2. Ini skincare racikan dokter gitu bukan ya beb?

    ReplyDelete
  3. baru tau aku callista ini, harganya terjangkau ya, penasaran sama astringent lotionnya akutuu :)

    ReplyDelete
  4. Keren juga ya bisa cek online dulu lalu diarahin ke produknya supaya kita ga bingung. Bakal lebih keren lg kalo packagingnya cantik heheh

    ReplyDelete
  5. wah aku baru tau produk ini, jadi penasaran sama night creamnya yang mengandung AHA. Ini harus beli sesuai hasil konsultasinya kak?

    ReplyDelete
  6. Inovasinya bagus banget, ga harus ke klinik untuk konsul, bisa lewat web sekarang , produknya lumayan juga kelihatannya untuk kulit berjerawat

    ReplyDelete
  7. Wah produknya uda ada BPOM nya yah berarti sudah aman digunakan nih. Boleh deh nyoba nanti.

    ReplyDelete
  8. Wah praktis banget ya kak, klinik kecantikan online dan akurat ya

    ReplyDelete
  9. Produk untuk jerawat? Wah kudu coba nih, btw praktis juga ya bisa konsultasi online gitu~

    ReplyDelete
  10. Pernah coba juga tes kulit untuk produk ini. Tapi belum sempat terbeli

    ReplyDelete
  11. Baru denger tentang produk ini kak.. packaging box nya cantik yahh

    ReplyDelete