Sunday, May 31, 2020

(REVIEW) Vienna Horse Oil Hair Mask



Istilah rambut merupakan mahkota wanita sudah ada sejak dulu, nenek moyang kita menggunakan berbagai bahan alami untuk membuat rambut mereka tetap sehat dan berkilau. Tetapi jaman sekarang udah banyak banget produk perawatan khusus rambut yang bisa kita mudah dapatkan, kali ini aku bakal ngereview salah satu produk perawatan rambut yaitu Vienna Horse Oil Hair Mask, ini merupakan salah satu produk terbaru mereka, yuk langsung aja baca terus pendapatku tentang hair mask ini.

Klaim :

Vienna merupakan brand lokal yang sudah terkenal akan perawatan wajahnya, terutama berbagai macam variam masker wajahnya yang memiliki seri makanan seperti : red velvet, taro, chocolate, dll. Sekarang ini Vienna sedang melebarkan sayapnya ke perawatan rambut, klaim dari Vienna Horse Oil Hair Mask yang aku tahu dari packagingnya adalah :

"Perawatan intensif untuk rambut halus dan berkilau yang diformulasikan dengan nutritive oil, minyak kemiri telah dikenal sejak zaman dulu secara tradisional, membantu pertumbuhan rambut hitam dan tebal. Dengan hair growth dan anti hair loss complex untuk menutrisi dan membantu perawatan rambut rontok dan pertumbuhan rambut. Masker rambut yang kaya akan kondisioner mudah menyerap untuk memberikan kelembaban yang tahan lama. menjadikan rambut lebih berkilau dan serasa sehalus sutra!"

Kalau dilihat dari klaimnya sih ngga ada keterangan tentang horse oilnya, malah lebih ditonjolkan minyak kemiri dan berbagai nutrisi lain, jadi aku rasa ini agak aneh, tetapi ya udah deh lebih baik langsung coba aja dan tahu apakah benar klaim produk ini.

Packaging :

Seperti produk dari Vienna lainnya, desain dan warnanya sangat khas dan mengikuti varian produknya, aku sendiri memiliki dua varian dari seri blue horse ini, yaitu yang hijau Herbal Growth untuk menumbuhkan rambut menjadi panjang dan lebat dan yang pink Hair Fall Control untuk menguatkan rambut sehingga tidak mudah rontok karena patah.

Pada bagian depan terdapat logo bergambar kuda, merk, nama produk, varian, dan klaim singkat, sedangkan pada bagian belakang terdapat penjabaran klaim, komposisi, cara pakai, alamat dan nama perusahaan serta barcode. Kalau menurut pendapatku sih secara packaging Vienna memang kurang wow, mengingatkanku akan packaging jadul yang heboh gitu, semoga Vienna dapat mengembangkan desain packagingnya menjadi lebih menarik sehingga orang-orang bakal lebih tertarik saat melihat produk-produknya di etalase toko. 

Formula :


Saat aku pertama lihat, formulasi dari hair mask ini kental dan berwarna putih, wanginya enaakk banget khas hair mask, aku sendiri tidak tahu wanginya apa cuma seperti wangi floral yang kuat, cara pakai hair mask ini cukup mudah, yaitu :
  1. pakai setelah keramas, ambil secukupnya dan oleskan pada rambut basah
  2. sisir dengan jari pada keseluruhan rambut agar merata
  3. diamkan 3-10 menit
  4. bilas hingga bersih, gunakan 1-2x seminggu.
Impression :

Ketika memakai Vienna Horse Oil Hair Mask ini aku merasa kalau maskernya mudah diratakan dan isinya juga lumayan banyak, tergantung panjang rambut juga, tetapi aku dapat menggunakan 2x dari satu sachet jadi lumayan hemat. Berbeda dengan hair mask dari Loreal yang cukup didiamkan selama 1 menit, hair mask ini harus menunggu minimal 3 menit, mirip sama hair mask di salon-salon. Aku sendiri biasanya menunggu sambil melakukan aktifitas rumah.

Hasilnya setelah memakai rambutku jadi lembut dan mudah disisir, selain itu rambutku jadi wangi maskernya yang mana enak banget! Cuma sayangnya, efek dari masker rambut ini ngga lama, mungkin cuma bertahan 2 harian rambut jadi biasa lagi, apalagi kalau berkeringat wanginya bakal langsung hilang, mungkin kalau ditelateni akan lebih tahan lama efeknya, tapi untuk sekarang ini aku ngga melihat efek permanen dari masker rambut ini, jadi lebih cucok kalau dipakai sebelum acara penting.

What I like about this product :
- Cheap
- Mudah didapat
- Melembutkan rambut
- Membuat rambut wangi

What I don't like about this product :
- Efeknya tidak bertahan lama
- Desainnya kurang

Overal : 3.5/5
Repurchase? Maybe not

Aku merekomendasikan Vienna Horse Oil Hair Mask bagi kalian yang ingin mencoba hair mask terjangkau, atau bagi yang ingin melembutkan rambut agar lebih mudah disisir, aku sendiri ngga expect hasil tentang rambut rontok maupun menumbuhkan rambutnya ya, tetapi mungkin hasilnya akan terlihat kalau dengan pemakaian teratur, tapi aku ngga repurchase karena ingin mencoba merk lain.

Thanks for sticking up with my review, comment, share, or react below so I'll know what you think! See you~

1 comment:

  1. Wahh makasih reviewnya. pengen nyobain produk ini tapi lagi seneng bikin masker rambut sendiri. huhu, kapan kapan nyoba deh.

    ReplyDelete