Setelah berkelana beberapa tahun dalam dunia per-skincare-an, selama ini aku belum menemukan holy grail untuk wajahku sehingga aku selalu berganti-ganti produk, wajahku sebenarnya berminyak dan acne prone, sehingga aku selalu mencari yang dengan kandungan mengurangi minyak, tetapi setelah mencari-cari di gugel ternyata kulit berminyak kalau terus digerus minyaknya malah akan berontak dan alhasil wajah jadi tambah mengkilap, akhirnya aku coba produk moisturizing sekarang, dan produk yang aku coba ini adalah dari brand Westcare.
Westcare sendiri merupakan brand yang konsisten menghadirkan perawatan wajah dengan tema wajah yang cerah dan glowing alami, sehingga produk-produk mereka tidak memiliki bahan kimia dan terbentuk dari berbagai bahan alami, untuk storenya mereka melalui Shopee Westcare Nah produk yang akan aku bahas ini ada dua, yaitu :
- Westcare Bounce and Glow Serum
- Westcare Hydrating Cleanser Remover
Untuk reviewnya aku bagi per produk supaya lebih mendalam, jadi langsung aja baca terus review westcare ini!
1. Westcare Bounce and Glow Serum
- Triple Active Moisturizer with Duo Hyaluronic Acid dan Vitamin B5 yang dapat terserap ke dalam lapisan kulit. Sehingga bisa melembabkan kulit dan kulit wajah menjadi lebih kenyal.
- Vitamin C, Vitamin B3 dan Ekstrak Algae mencerahkan wajah secara alami sehingga wajah tampak bercahaya.
- Efek Menenangkan yang dimiliki oleh Bounce dan Glow Serum dari daun aktif murni Centella Asiatica.
- Oleskan ke kulit yang sudah dibersihkan sebelum menggunakan krim wajah di pagi dan sore hari
Water, Alcohol, Propanediol, Niacinamide, Pentylene Glycol, Glycerin, Butylene Glycol, Coco-Caprylate / Caprate, Hydrolyzed Hyaluronic Acid, Panthenol, Saccharide Isomerate, Phenoxyethanol, Hydroxypropyltrimonium Hyaluronate, Triethanolamine, Xanthan Gum, Madecassoside, Polyacrylate Crosspolymer-6, Chlorophenesin, Sorbitol, Disodium Edta, Hydrolyzed Royal Jelly Protein, Citric acid, Sodium citrate, Caprylyl glycol, Sodium Carrageenan, Jania Rubens Extract, 1,2-Hexanediol, Ethylhexylglycerin, Glyceryl Caprylate, Chlorella Vulgaris Extract, Phenylpropanol, Lactic Acid/ Glycolic Acid Copolymer, Polyvinyl Alcohol, Ascorbic Acid, Gold, Heptapeptide-15 Palmitate, Gluthatione
Packaging :
Sebelum membahas serumnya terlebih dulu aku akan membahas botolnya yang menurutku cantik banget, dengan desain frosted tetapi isinya masih dapat terlihat, tema botol yang putih dan stiker pink muda membuatnya tampak elegan, ukuran yang pas ngga terlalu besar maupun keci sesuai isinya yang juga pas yaitu 30ml membuat serum ini dapat dipakai untuk beberapa bulan (tergantung pemakaian). Selain itu, pipetnya enak banget, dapat dengan mudah mengambil serumnya.
Formula :
Bounce and Glow Serum ini memiliki konsistensi yang tidak terlalu cair tetapi juga ngga terlalu kental, cukup lah supaya pipetnya ngga kesusahan mengambil produknya. Serum ini cepat menyerap di kulit dan tidak meninggalkan rasa lengket ataupun berat, malah menurutku rasanya ringan banget seperti tidak memakai serum! Untuk wangi menurutku serum ini tidak memiliki wangi yang menyengat, bahkan cenderung tidak ada wanginya jadi cocok untuk digunakan bagi pemilik hidung sensitif sekalipun.
Impression :
Manfaat westcare Bounce and Glow Serum ini adalah untuk melembabkan wajah dan membuat wjah glowing alami. Setelah memakai Westcare Bounce and Glow Serum kulitku terasa kenyal, lembab dan halus secara instan! Aku sendiri takjub banget sama hasilnya karena biasanya hasil serum tidak akan terlihat secara langsung tetapi ini betulan instan! Jadi kalau kalian ada acara atau ingin impressing someone, kalian tinggal pakai aja serum ini dan voila! wajah jadi cantik glowing secara natural. Wajahku sendiri ngga terasa lengket ataupun risih saat memakai serum ini jadi jenis kulit yang cocok untuk Westcare adalah semua jenis ngga cuma untuk kulit kering aja.
2. Westcare Hydrating Cleanser Remover
- Sangat lembut sehingga tidak menimbulkan nyeri pada mata.
- Secara efektif menghilangkan riasan mata, bibir dan wajah yang paling sulit dihilangkan, bahkan yang tahan air.
- Mengandung Marula Oil dan Vitamin B5 yang menjaga kelembaban kulit wajah.
- Kocok sebelum digunakan dan gunakan setiap hari.
- Oleskan ke kapas dan gunakan untuk menghapus make up.
Water, C15-19 Alkane, Cetyl Ethylhexanoate, Propanediol, Isohexadecane, Sclerocarya Birrea Seed (Marula) Oil, Phenoxyethanol, Panthenol, Sodium Chloride, Hydrolyzed royal jelly Protein, Disodium EDTA, CI 16255
Packaging :
Secara packaging, menurutku botol cleanser ini lumayan elegan, berbeda dengan serumnya, bahan botol ini plastik berwarna putih dengan silver dan oranye sebagai label dan tulisannya. Aku sendiri juga suka dengan bentuk pumpnya sehingga dapat mengambil produk dengan baik.
Konsistensi :
Cleanser ini memiliki konsistensi cair dan bening, sehingga menurutku mirip dengan micellar water apalagi dengan feelingnya yang ringan banget seperti air sehingga ngga bakal kesulitan untuk mengambil produknya dengan pump. Selain itu cleanser ini juga tidak wangi sehingga cocok banget dipakai untuk orang yang memiliki hidung sensitif sekalipun. Cara pakainya mudah banget tinggal kocok terlebih dahulu lalu tuang ke cotton pad dan usapkan ke wajah.
Impression :
|
Kiri: sebelum, kanan : sesudah memakai westcare cleanser
|
Manfaat Westcare Hydrating Cleanser Remover adalah untuk mengangkat kotoran, debu dan makeup di wajah dengan bersih dan membuat wajah cerah dan glowing. Pada gambar di atas terlihat bahwa Westcare Hydrating Cleanser Remover dapat menghapus berbagai macam makeup, diantaranya foundation, eyeliner, blusher, bronzer sampai waterproof lipstick, aku sendiri suka banget karena ngga perlu menggosok kencang-kencang supaya semua makeupnya hilang, bahkan, setelah memakai cleanser ini di wajahku, kulitku ngerasa jadi lembab dan bersih, wajahku ngga terasa kesat ataupun risih sama sekali padahal kulitku jenisnya berminyak,jadi jenis kulit yang cocok untuk Westcare adalah semua jenis menurutku. Setelah memakai cleanser ini kalian juga tidak perlu membilasnya lagi jadi praktis banget.
Overall : 5/5
Bagi kalian yang ingin kulit kenyal, glowing, dan cerah alami aku merekomendasikan produk-produk dari Westcare, karena selain menggunakan bahan alami, produk-produk mereka dapat dipakai untuk berbagai jenis kulit meskipun mengutamakan hasil glowing dan lembab,. Oh iya, bagi yang khawatir kalau kedua campuran produk ini akan membuat kulit iritasi atau ngga cocok, jangan khawatir karena keduanya dapat dipakai berbarengan hasil di wajah akan lebih maksimal kalau pakai kedua produk ini bersamaan! kulitku sendiri sejak memakai produk-produk dari Westcare ngerasa kalau lebih sehat dan produksi minyak berlebih di wajahku berkurang, selain itu menurutku kedua produk ini fleksibel dan dapat dipakai untuk siang maupun malam. Thank you bagi kalian yang telah membaca review westcare ini, see you on the next post~
Bagi yang tertarik dengan brand Westcare kalian dapat cek di :
Serumnya klaimnya bagus😍
ReplyDelete